Surabaya, pens.ac.id – Dua mahasiswa Program Studi Sarjana Terapan Teknik Telekomunikasi, yakni Septian Ridho Syahputra dan Habib Hammam Kurniawan menjadi penyumbang dari deretan prestasi Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) di awal Tahun 2023. Berada dalam satu tim, keduanya berhasil memperoleh Juara 2 dalam National Essay Competition yang diselenggarakan oleh Youth Public Innovation Research Universitas Negeri Surabaya. Pengumuman juara dilangsungkan pada hari Sabtu (14/1), melalui platform  Zoom Video Conference.

Pada kompetisi ini para peserta diharuskan membuat sebuah esai yang bertema “Kontribusi Generasi Muda Untuk Mewujudkan Good Governance Dalam Digitalisasi Era 5.0”. Kemudian terdapat pemilihan beberapa subtema yang sudah ditetapkan, antara lain politik, sosial budaya, pendidikan, teknologi, dan ekonomi. Lalu dari seluruh karya peserta yang telah dinilai akan dipilih 20 esai terbaik untuk melanjutkan ke tahap selanjutnya, yakni presentasi secara daring. Kesesuaian tema, sistematika penulisan, inovasi gagasan, analisis data dan sumber informasi menjadi faktor dalam penilaian esai, selain itu persentase plagiarisme juga turut dipertimbangkan.

Sebagai delegasi PENS, Septian Ridho dan Habib Hammam membawakan sebuah esai yang berjudul “Rancang Bangun DIGISAT: Aplikasi Realtime Integrated System Berbasis Android sebagai Solusi Kemudahan Akses Pelayanan Samsat untuk Menunjang Good Governance”. Di dalamnya membahas mengenai aplikasi digitalisasi Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat) untuk mendukung good governance. Aplikasi ini akan membawa keefektifan untuk masyarakat ketika hendak surat-menyurat yang harus berurusan dengan Samsat. “Kami mengangkat judul ini karena urgensitas permasalahan pada pelayanan publik Samsat menjadi alasan kami untuk membawakan topik tersebut. Selain itu, pemilihan judul ini juga sesuai dengan tema yang ada dan subtema yang kami pilih,” ucap Septian Ridho.