Surabaya, pens.ac.id – Bertempat di Cafetaria Lt. 5 Gedung Pascasarjana, PENS sambut kedatangan sejumlah mahasiswa berprestasi pada Senin (31/7). Diantaranya yakni delegasi yang berhasil menjadi Juara 2 dalam Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (Pilmapres) Nasional 2023 dan perwakilan PENS yang sukses menyabet empat medali pada WorldSkills ASEAN 2023. Tak kalah hebatnya, Unit Kreativitas Mahasiswa (UKM) Paduan Suara Mahasiswa (PSM) PENS pun pulang dengan membawa medali perak dari Bali International Choir Festival. Direktur PENS, yakni Ali Ridho Barakbah, S.Kom., Ph.D. turut menghadiri kegiatan tersebut dan memberikan sambutan.
Keberhasilan mereka tidak lepas dari kampus PENS yang selalu memberikan dukungan penuh dan terbaik bagi para mahasiswanya. Salah satu mahasiswa berprestasi, Fatimah Nurul Izzah, mengungkapkan rasa syukurnya atas bimbingan dan dukungan yang selalu diberikan oleh kampus. “Alhamdulillah kampus selalu mendukung dan memberikan yang terbaik, baik dari saat seleksi kampus maupun saat pasca kampus. Saya dibimbing, diberi dukungan, dan bantuan dana jika dibutuhkan. Setelah dari Pilmapres Wilayah pun, dukungan moral dan material tersebut juga terus diberikan sampai dengan Pilmapres Nasional,” ungkapnya.
Kegembiraan begitu terasa pada acara ini, serta mahasiswa pun tampak termotivasi dalam kompetisi kedepannya. Adanya acara sambutan ini menunjukkan komitmen PENS dalam memberikan wadah dan fasilitas terbaik bagi para mahasiswa untuk mencapai prestasi gemilang. Prestasi mereka menjadi kebanggaan bagi kampus dan masyarakat, serta semakin memotivasi generasi muda lainnya untuk terus berprestasi dan berkontribusi positif bagi bangsa dan negara.