Surabaya, pens.ac.id – Panitia Penjaringan dan Penyaringan Calon Direktur (P3CD) Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) usai menyelenggarakan Penyampaian Visi, Misi dan Program Kerja Bakal Calon Direktur PENS 2021-2025 pada Rabu (27/1). Kegiatan ini dihadiri oleh lima Bakal Calon Direktur, yakni Aliridho Barakbah, S.Kom., Ph.D., Dr. Indra adji Sulistijono, S.T., M.Eng., Novie Ayub Windarko, S.T., M.T., Ph.D., Dr. Rusminto Tjatur Widodo, S.T., dan Tri Harsono, S.Si., M.Kom., Ph.D. Berlangsung secara virtual melalui Webex Meeting dan YouTube PENS TV, kegiatan turut disaksikan oleh seluruh unsur Civitas Akademika PENS mulai dari dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa.

Kegiatan dibuka pertama kali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan dilanjutkan Hymne PENS. Dr. Tri Budi Santoso, S.T., M.T., selaku Ketua Senat PENS turut berkesempatan menyampaikan sambutan dalam kegiatan ini. “Pergantian Direktur PENS merupakan hal yang wajar dan kampus kita dikenal sebagai kampus damai yang bisa memahami perbedaan,” ujar Ketua Senat PENS.

Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan laporan kegiatan oleh Ketua P3CD 2021-2025, yakni Mohamad Safrodin, B.Sc., M.T. Dalam Laporannya, Ketua P3CD menyampaikan bahwa kegiatan ini diadakan agar Civitas Akademika PENS dapat mengetahui program kerja dari masing-masing Bakal Calon Direktur PENS. Sehingga, Civitas Akademika PENS dapat menentukan Calon Direktur PENS yang akan dipilih pada Penjaringan Calon Direktur PENS melalui E-Vote.

Prosesi penyampaian visi, misi dan program kerja dipandu oleh Firman Arifin, S.T., M.T. selaku moderator. Masing-masing Bakal Calon Direktur diberikan kesempatan selama 20 menit untuk menyampaikan program unggulan yang akan dikerjakan jika nanti terpilih menjadi Direktur PENS periode 2021-2025. Setelah itu, masuk pada agenda terakhir yakni sesi tanya jawab dimana Bakal Calon Direktur diberikan waktu 3 menit untuk menjawab setiap pertanyaan dari dosen, tenaga kependidikan dan mahasiswa. Dipenghujung kegiatan panitia kembali mengingatkan tentang penyelenggaraan Penjaringan Calon Direktur yang diadakan pada Kamis (4/2) melalui aplikasi E-Vote.